TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 109:31

Konteks
109:31 Sebab Ia berdiri di sebelah kanan f  orang miskin untuk menyelamatkannya dari orang-orang yang menghukumnya.

Ayub 5:15-16

Konteks
5:15 Tetapi Ia menyelamatkan orang-orang miskin l  dari kedahsyatan mulut mereka, dan dari tangan orang yang kuat. m  5:16 Demikianlah ada harapan bagi orang kecil, n  dan kecurangan tutup mulut. o 

Yehezkiel 34:16

Konteks
34:16 Yang hilang akan Kucari, yang tersesat akan Kubawa pulang, yang luka akan Kubalut, c  yang sakit d  akan Kukuatkan, serta yang gemuk dan yang kuat akan Kulindungi; e  Aku akan menggembalakan mereka sebagaimana seharusnya. f 

Matius 5:3

Konteks
5:3 "Berbahagialah orang yang miskin 1  di hadapan Allah, karena merekalah yang empunya Kerajaan Sorga. f 

Matius 18:11

Konteks
18:11 (Karena Anak Manusia datang untuk menyelamatkan yang hilang.)"

Yakobus 2:5-6

Konteks
2:5 Dengarkanlah, hai saudara-saudara w  yang kukasihi! Bukankah Allah memilih orang-orang yang dianggap miskin 2  oleh dunia ini x  untuk menjadi kaya dalam iman y  dan menjadi ahli waris Kerajaan z  yang telah dijanjikan-Nya kepada barangsiapa yang mengasihi Dia? a  2:6 Tetapi kamu telah menghinakan orang-orang miskin. b  Bukankah justru orang-orang kaya yang menindas kamu dan yang menyeret kamu ke pengadilan? c 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:3]  1 Full Life : BERBAHAGIALAH ORANG YANG MISKIN.

Nas : Mat 5:3

Kata "berbahagia" ini menunjuk kepada kesejahteraan semua orang yang karena hubungan mereka dengan Kristus dan Firman-Nya, menerima Kerajaan Allah, yang meliputi kasih, perhatian, keselamatan dan kehadiran Allah hari lepas hari

(lihat cat. --> Mat 14:19;

lihat cat. --> Luk 24:50).

[atau ref. Mat 14:19; Luk 24:50]

Ada beberapa syarat yang harus dipenuhi jikalau kita ingin menerima berkat-berkat Kerajaan Allah; kita harus dituntun oleh cara dan nilai Allah yang dinyatakan dalam Alkitab dan bukan oleh cara dan nilai dunia ini. Syarat yang pertama adalah "miskin di hadapan Allah". Kita harus sadar bahwa kita tidak dapat memenuhi kebutuhan rohani kita sendiri; kita membutuhkan hidup, kuasa, dan kasih karunia yang datang dari Roh Kudus untuk mewarisi Kerajaan Allah.

[2:5]  2 Full Life : BUKANKAH ALLAH MEMILIH ORANG-ORANG YANG DIANGGAP MISKIN.

Nas : Yak 2:5

Orang miskin adalah istimewa dan berharga bagi Allah (bd. Yes 61:1; Luk 4:18; 6:20; 7:22). Sering kali justru mereka yang miskin di dunia inilah yang paling kaya di dalam iman dan karunia-karunia rohani dan yang, dalam kebutuhannya, berseru dengan lebih sungguh-sungguh kepada Allah dengan kerinduan yang sangat akan kehadiran, kemurahan, dan pertolongan-Nya (Luk 6:20-21). Mereka yang tertindas secara ekonomi di dunia ini belajar bahwa mereka tidak dapat mempercayai harta kekayaan materiel. Oleh karena itu, mereka lebih siap menanggapi undangan Yesus untuk "datang kepada-Ku kamu yang letih lesu dan berbeban berat" (Mat 11:28;

lihat art. KEKAYAAN DAN KEMISKINAN).



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA